Excalibur
Info

Selamat Datang

Selamat datang di blog Roy Lichtenstein- saya senang Anda berada di sini, dan berharap Anda sering datang kembali. Silakan Berlama - Lama di sini dan membaca lebih lanjut tentang artikel yang saya susun. Ada banyak hal dapat anda pelajari, Anda mungkin akan menemukan sesuatu yang menarik

Sekilas Tentang Roy

Nama saya Roy Lichtenstein, Saya Bukan Seorang Blogger, Hacker, Desainer atau Apapun Tapi Saya Hanya Seseorang Yang Ingin Selalu Belajar dan Ingin Tahu Sesuatu Yang Baru...

Social Icons

xtreme-roylichtenstein.blogspot.com

Keluarga Fenomena Cerai Dan Menjaga Kemuliaan Pasangan



Manusia makhluk lemah naif sekali jika segala permasalahan dalam rumah tangga dinilai menggunakan perasaan. Bila ini yang terjadi, maka tidak akan pernah ada ujungnya. Perasaan yang diikuti akan semakin liar mengembara tak tentu arah. Akibatnya segala hal diukur menggunakan perasaan. Kebahagiaan dinilai jika terpenuhi ego. Kesenangan menjadi tujuan akhir hawa nafsu yang terpuaskan. Hingga tak mustahil rumah tangga yang semula bertujuan untuk ibadah, berubah seperti neraka, panas dibakar api cemburu, prasangka dan rasa tak mempercayai.

Fungsi suami istri sebagai pakaian yang melindungi kala hujan, meneduhkan saat panas, menjaga kehormatan dan menutupi hal-hal terlarang untuk diketahui orang lain terabaikan begitu saja. Menceritakan rahasia rumah tangga menjadi pilihan seorang suami/istri. Membawa permasalahan rumah tangga ke ranah publik menjadi hal yang sudah biasa. Kalau sudah begini, alih-alih keadaan akan menjadi lebih baik, yang terjadi justru sebaliknya.

Fenomena di masyarakat telah membuktikan hal ini. Di media sosial tayangan infotainment tentang kehidupan orang lain laris manis ditonton. Di televisi kehidupan orang lain diobok-obok sedemikian rupa sudah menjadi hal biasa. Bahkan ketika episode perceraian artis disuguhkan, aib pasangan yang berseteru berlomba-lomba ditampilkan. Masing-masing pihak yang bercerai tak mampu menahan diri untuk tidak menunjukkan keburukan pasangan.

Mencari pembenaran dan pembelaan bahwa dirinya yang benar dan pasangan yang salah. Diri sendiri yang baik, dan pasanganlah yang buruk. Seolah dengan menyebarkan aib pasangan, akan mendapat simpati dari masyarakat. Akan menjadikan dirinya lebih mulia. Lupa bahwa “mulutmu adalah harimaumu” yang sewaktu-waktu bisa menerkam balik dirinya sendiri. Tak ingat bahwa menyebarkan aib pasangan sama saja dengan menunjukkan kejelekan diri sendiri.

Apalagi ketika yang disampaikan pada orang lain adalah suatu kebohongan maka akan jatuh fitnah. Apalagi bila motif di baliknya adalah dendam dan kebencian, maka sesungguhnya sama seperti menjadikan hawa nafsu sebagai Tuhannya. Sama saja menabrak aturan Islam.

Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dari Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam beliau bersabda:

لَا يَسْتُرُ عَبْدٌ عَبْدًا فِي الدُّنْيَا إِلَّا سَتَرَهُ اللَّهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

“Tidaklah seorang hamba menutupi aib hamba lainnya di dunia, melainkan Allah akan menutupi aibnya di hari kiamat kelak.” (HR. Muslim no. 2590).

Sepasang suami istri yang shaleh tentu tidak akan berani membuka aib pasangan pada orang lain. Aib orang lain saja Allah perintahkan untuk ditutupi, apalagi aib seseorang yang menjadi atau pernah menjadi pasangan. Harus lebih ditutupi lagi dan dijaga kemuliaannya.

Sepasang suami istri yang shaleh, akan menyimpan rapat-rapat apa pun tentang pasangannya. Dalam diam introspeksi diri selalu dilakukan. Hanya pada Allah tempat mengadu. Hanya pada Allah memohon pertolongan.

Sepasang suami istri yang shaleh, adalah pemilik jiwa yang tangguh. Kesalahan dan kelemahan pasangan disimpan dan dinikmati sendiri. Dibicarakan dari hati ke hati hanya dengan pasangan dalam rangka saling menasihati dalam kebaikan. Bukan diumbar dan disebarkan pada orang lain.

Sepasang suami istri yang shaleh apalagi pengemban dakwah, akan selalu menjaga kemuliaan pasangan. Hanya kebaikan dan ketaatan sang pasangan pada Allah yang selalu diingat. Kehormatan pasangan akan dijunjung tinggi. Bukan justru membuka keterbatasannya ataupun permasalahan rumah tangga yang ada atas nama dakwah.

Sepasang suami istri yang shaleh, adalah insan yang kuat dan berkecerdasan emosional tinggi. Mampu menahan diri untuk menjaga secara sempurna segala problem dalam biduk rumah tangga. Apalagi di era digital dimana mencari solusi sandaran aturan agama mudah di dapat, tanpa harus seorang pun tahu. Tanpa harus orang lain mengenal kita.

Sepasang suami istri yang shaleh, cintanya adalah karena Allah. Tak mungkin menempatkan pasangan pada posisi tersakiti oleh ucapannya. Ia selalu menjaga kemuliaan pasangan dimana pun berada. Ia selalu melindungi rahasia rumah tangga dari siapapun, sekalipun orangtuanya sendiri karena tak mau membebani ayah bundanya. Ia senantiasa mengikatkan hati, lisan dan perbuatannya untuk terikat dengan aturan Allah. Tak pernah setitikpun untuk berani membantah apapun firman Allah dan sabda nabinya. Tak pernah memilih untuk berada pada titik tak peduli dengan dosa.

Menjaga kemuliaan pasangan/orang lain sama artinya melindungi kehormatan sendiri. Menutupi aib pasangan/orang lain berarti menutupi aib diri sendiri. Manusia beriman pasti malu bila aibnya diketahui orang lain apalagi jika dikonsumsi beramai-ramai dalam media sosial/massa.

Semoga Allah SWT memberikan mereka kesadaran dan keterbukaan hati agar menjalani keluarga dengan Al-Islam bukan perasaan dan teori-teori yang lain buatan manusia yang lemah. Aamiin Yaa Robbal 'Alamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda Dibawah Sini Jika Belum Punya Akun Google/Blogger Anda Bisa Pilih Anonymous